Rektor Iqbal Mukaddas Lantik Pejabat Struktural dalam Lingkup Institut Cokroaminoto Pinrang

MAKASSAR, TapakNews — Pelantikan pejabat struktural dalam lIngkup Institut Cokroaminoto Pinrang (ICP), digelar hari ini. Senin, 29 Agustus 2022.

Pejabat tersebut, dilantik langsung oleh Rektor ICP, Iqbal Mukaddas, ST., M.Pd. Bertempat di Kampus ICP, Jl. Teuku Umar, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Dalam sambutannya, Rektor ICP menekankan perlunya kerjasama yang baik oleh semua pejabat struktural, dosen, dan staff dalam memberikan pelayanan kepada mahasiswa.

Ia juga menyampaikan, persiapan akreditasi Institut Cokroaminoto Pinrang dan Prodi, sehingga bisa mendapatkan nilai yang maksimal/unggul.

“Institusi harus siap mengikuti perkembangan jaman dengan sistem digitalisasi dalam memberikan pelayanan administrasi akademik ke mahasiswa dan alumni. Penguatan kerjasama dengan stakeholder untuk pengembangan institusi,” ungkap Rektor.

Selain itu, Rektor Iqbal juga mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat struktural ICP yang dilantik pada hari ini.

“Selamat kepada seluruh pejabat yang dilantik agar segera bekerja sesuai tugas dan fungsi masing-masing, dan akan segera melaksanakan rapat kerja pertama,” ucapnya.

Sementara, Dewan Pembina Yayasan Cokroaminoto Pinrang, Ali Imran Thamrin mengatakan, berdirinya ICP merupakan penggabungan STKIP Cokroaminoto dan STIH Cokroaminoto dibawah naungan Yayasan Cokroaminoto Pinrang (YCP).

(*/Lz)

Baca Lainnya :  Peduli Bencana, Kapolsek Ujung Tanah Dampingi Wakapolres Pelabuhan Makassar Kunjungi Warga yang Terdampak Puting Beliung